Sabtu, 05 November 2011

Ezequiel Gonzales cs Uji Mental di Luar Kandang


BANTUL - Setelah mampu mengalahkan Persijap Jepara dengan skor telak 6-0, Pelatih Persiba Bantul, Muhammad Basri ingin mencoba anak asuhnya bertanding di luar kandang. Kemungkinan besar, Kota Malang akan menjadi tujuan pertama lawatan persahabatan Laskar Sultan Agung. Pasalnya, di Kota Apel itu ada dua klub besar yang nilai bisa menjadi lawan tangguh Ezequiel Gonzales cs.

"Kan di Malang ada Arema dan Persema. Mereka tim yang besar. Mungkin kami bisa melawan keduanya. Jadi bisa satu kota kota melawan dua klub. Seperti kompetisi nanti kalau sedang tur," katanya kepada
Tribun Jogja, Jumat (4/11/2011).

Dari laga itu, Basri ingin anak asuhnya bisa menjajal tim yang levelnya minimal sama, atau bahkan lebih tinggi dari Persiba Bantul. Selain itu, laga
away nanti sebagai persiapan bagi fisik dan mental pemain kalau sedang tur.

Rencananya, sebelum menjalani laga ujicoba
away, anak-anak Bantul akan mencoba Madiun Putra dan Sriwijaya FC. Laga kontra Sriwijaya FC telah dipastikan digelar pada 16 November 2011 di Stadion Sultan Agung, Bantul. Sedangkan untuk Madiun Putra, hal itu masih dikomunikasikan.
 http://jogja.tribunnews.com/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar